Jalin Keakraban Dengan Silaturahmi, Kodim 0706/Temanggung Gelar Komunikasi Sosial  bersama Keluarga Besar TNI

    Jalin Keakraban Dengan Silaturahmi, Kodim 0706/Temanggung Gelar Komunikasi Sosial  bersama Keluarga Besar TNI

    Temanggung – Kodim 0706/Temanggung menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Keluarga Besar TNI (KBT) bertujuan mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) di keluarga besar TNI yang berkualitas untuk mendukung kemajuan bangsa, yang di selenggarakan ruang Aula Sarwo Guno Makodim 0706/Temanggung, Jumat (15/9/23).

    Keluarga Besar TNI ini terdiri dari Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan & Putra Putri TNI POLRI (FKPPI), Pemuda Panca Marga (PPM) dan Perkumpulan Putra Putri Keluarga Angkatan Darat (Hipakad), dengan mengusung tema 'Pembinaan dan pemberdayaan keluarga besar TNI’.

    Dalam kegiatan komsos ini, dibuka langsung oleh Komandan Kodim 0706/Temanggung Letkol Inf Sriyono S.I.P, serta diikuti oleh 40 orang peserta, Dandim menyampaikan tujuan dari kegiatan ini adalah mewujudkan hubungan yang harmonis antara prajurit TNI AD, dan senantiasa terjalin ikatan sebagai mitra pejuang untuk menjaga dan mempertahankan kedaulatan NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

    “Saya mengharapkan silaturahmi yang sudah terjalin selama ini bisa terjalin dengan lebih baik lagi, yang tidak sekedar hanya untuk mengenal satu dengan yang lainnya. Tetapi lebih dari itu kita mencoba untuk saling tukar informasi, bersinergi dan berkolaborasi tentang berbagai kegiatan, baik dalam konteks kehidupan kebangsaan maupun pembinaan kewilayahan yang menjadi tugas pokok kodim 0706/Temanggung, ” ujarnya.

    Letkol Inf Sriyono juga menambahkan lewat momentum ini, untuk mempererat tali silaturahmi antara semua pihak, baik dari keluarga besar PPAD, FKPPI, maupun dari Hipakad, sehingga pembangunan karakter dan rasa kebangsaan dapat terbangun untuk jadi pondasi dalam pembangunan NKRI.

    “Terimakasih kepada semua pihak yang hadir khususnya keluarga besar TNI di Temanggung, saya berharap acara ini dapat berjalan lancar untuk mendukung serta berperan dalam pelaksanaan Pembinaan dan pemberdayaan keluarga besar TNI terutama di wilayah Temanggung sekitarnya, ” pungkasnya.

    temanggung jawa tengah tni ad
    Slamet Dalwanto

    Slamet Dalwanto

    Artikel Sebelumnya

    Wujudkan Negara yang berkembang, Ketua TP...

    Artikel Berikutnya

    Dandim Temanggung Hadiri Walimatul Ikhtitam...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tahun Ini, Lapas Kelas IIA Purwokerto Raih Predikat Wilayah Bebas dari Korupsi
    Rakorwas Inspektorat TNI-Kemhan 2024: Perkuat Sinergitas untuk Mewujudkan TNI yang PRIMA
    Panglima TNI Hadiri Rakor Lintas Sektoral Kesiapan Operasi Lilin 2024
    Jaga Situasi Jelang Natal dan Tahun Baru, Babinsa Koramil 1710-01/Kokonao Sampaikan Pesan-Pesan Keamanan Kepada Masyarakat
    Putu Kambang: Cerita Rasa dari Lengayang yang Tak Lekang Waktu

    Ikuti Kami